Pengertian Komputer beserta Komponennya

>> Senin, 28 Mei 2012


Pengertian Komputer
            Secara definisi komputer diartikan sebagai sekumpulan alat elektronik yang saling bekerja sama, dapat menerima data (input), mengolah data (proses), dan memberikan informasi (output) serta terkoordinasi dibawah kontrol program yan tersimpan di memorinya.

Komponen-Komponen Komputer
            Komputer terdiri dari tiga komponen utama yang tidak dapat dipisahkan, yaitu :
1.      Hardware (perangkat keras), merupakan peralatan fisik dari komputer yang dapat kita lihat dan rasakan. Hardware ini terdiri dari :

·   Input/Output Device (I/O Device), terdiri dari perangkat masukan dan keluaran, seperti keyboard dan printer.
·         Storage Device (perangkat penyimpanan), merupakan media untuk menyimpan data seperti hardisk, CD-I, flashdisk dll.
·         Monitor/Screen Monitor, merupakan sarana untuk menampilkan apa yang kiat ketikan pada papan ketboard setelah diolah oleh processor. Monitor disebut juga Visual Display Unit (DVU).
·         Central Processor Unit (CPU), yaitu salah satu bagian komputer yang paling penting, central processor unit adalah perangkat atau pemroses data dalam komputer, sehingga CPU ini disebut sebagai otak dari komputer.
2.      Software (perangkat lunak), merupakan program-program komputer yang berguna untuk menjalankan suatu pekerjaan sesuai dengan yang dikehendaki. Program tersebut ditulis dengan bahasa khusus yang dimengerti oleh komputer. Software terdiri dari beberapa jenis, yaitu :
·         Sistem Operasi, separti DOS, Unix, Linux, Novell, OS/2, Windows adalah software yang berfungsi untuk mengaktifkan seluruh perangkat yang terpasang pada komputer sehingga masing-masing dapat saling berkomunikasi. Tanpa sistem operasi maka komputer tidak dapat difungsikan sama sekali.
·         Program Aplikasi, merupakan program yang khusus melakukan suatu pekerjaan tertentu, seperti program gaji pada suatu perusahaan. Biasanya program aplikasi ini dibuat oleh seorang programmer komputer sesuai dengan permintaan atau kebutuhan.
·         Program Bantu, salah satunya antivirus. Antivirus adalah sejenis softwarte yang digunakan untuk mendeteksi dan menghapus virus komputer dari sistem komputer.
3.      Brainware (User), User adalah personel-personel yang terlibat langsung dalam pemakaian komputer, seperti sistem analisis, programmer, operator, user dan sebagainya. Pada organisasi yang cukup besar, masalah komputerisasi biasanya ditangani oleh bagian khusus yang dikenal dengan bagian EDP (Elektronic Data Processing) atau sering disebut denagan EDP Departemen, yang dikepalai oleh seorang Meneger EDP.

0 komentar:

Posting Komentar

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG SAYA

......

  © Blogger template Werd by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP